Video
Radio merupakan teknologi yang dipakai untuk menghantar sinyal dengan cara modulasi (proses perubahan suatu gelombang periodik sehingga menjadikan suatu sinyal mampu membawa suatu informasi) dan radiasi elektromagnetik (gelombang elektromagnetik). Gelombang tersebut melintas dan merambat melalui udara dan bisa juga merambat melalui ruang angkasa yang hampa udara, karena gelombang ini tidak memerlukan medium pengangkut (seperti molekul udara).
Perkembangan teknologi pada masa kini ikut berdampak pula terhadap siaran radio. zaman yang lampau masyarakat hanya bisa mendengarkan siaran radio hanya dengan gelombang AM (amplitude modulation). Namun pada saat ini masyarakatpun dimanjakan oleh kemunculan gelombang radio FM (frequency modulation) yang mengeluarkan suara lebih jernih dari gelombang AM. Orang yang berjasa menemukan gelombang FM adalah Edwin Howard Armstrong yang dikenal sebagai “Bapak penemu radio FM”.
Seiring dengan perkembangan zaman, Radio banyak berperan dalam berbagai bidang salah satunya adalah dalam bidang dakwah. Radio dapat digunakan sebagai media dakwah Islam. Walaupun banyak media yang berkembang pesat saat ini, namun media radio mampu bertahan hingga sekarang dan masih banyak digunakan oleh banyak orang diperkotaan ataupun di tempat yang terpencil.
Dengan berdakwah melalui radio akan banyak masyarakat atau pendengar yang dapat dijangkau yang tidak akan mungkin bisa dilakukan dengan cara berdakwah seperti biasa. dengan dakwah melalui media radio inipun sangat efektif untuk menjangkau segala macam lapisan masyarakat & pada saat ini siaran radiopun telah terkoneksi dengan jaringan internet (radio streaming) sehingga daya jangkau siaran tidak hanya di daerah saja tetapi juga dapat menembus berbagai negara-negara di dunia. dengan alasan itulah radio Mu'adz 94.3 FM hadir, saat ini radio Mu'adz terus mengembangkan diri untuk memberikan sajian-sajian acara yang terbaik dan bermanfaat untuk para pendengarnya. saat ini jenis program dakwah di radio Mu'adz, selain ta'lim dan dialog Islam(talkshow), juga diisi oleh materi terjemahan hadits, ayat Al-Quran, Kisah sahabat Rosulullahﷺ, nasihat atau fatwa-fatwa ulama dan lain-lain.